Membawa 5 Tuntutan, PMII Blora Gelar Aksi Turun Jalan

  

Membawa 5 Tuntutan, PMII Blora Gelar Aksi Turun Jalan (foto : Intan Nuria)

Blora - Puluhan mahasiswa dari Organisasi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) kabupaten Blora menggelar aksi demonstrasi di depan gedung DPRD Blora, Rabu (13/4). 

Aksi yang dimulai pukul 13.00 WIB itu dilakukan secara long march. Dimulai dari lapangan kridosono dan berhenti di depan Gedung DPRD Blora. Massa aksi terdiri dari mahasiswa STAI Al-muhammad Cepu danSTAI Khozinatul Ulum Blora.  

Terlihat, dalam aksi tersebut puluhan mahasiswa membentangkan sejumlah poster yang bertuliskan tuntutan aksi. 

Kemudian, Orator secara bergantian menyampaikan orasi secara lantang dengan speaker yang telah dipersiapkan. 

Namun sayangnya, unjuk rasa PMII Blora tak membuahkan hasil karena DPRD Blora tidak dapat ditemui lantaran sedang kunjungan kerja (kunker) keluar kota. 

"Ini merupakan alasan yang tidak bisa kami terima, dan akan ada aksi lanjutan setelah ini" ujar ketua PMII Blora, Muhammad Nur Kholis Majid.

Adapun tuntutan yang dibawa PC PMII Blora meliputi, penuntasan polemik minyak goreng yang berlarut, Menuntut pemerintah memberikan keadilan dalam harmonisasi peraturan perpajakan, Menolak kenaikan harga BBM dan gas LPG 3kg, mendesak Pemkab Blora merealisir pembangunan infrastruktur secara transparan, serta memberikan keberimbangan program beasiswa Pemkab Blora dengan penurunan angka pengangguran lulusan sarjana.

Komentar

Posting Komentar